Cara Mengatasi Baut Pembuangan Oli Slek / Dol

Mechanic Onlines Cara Mengatasi Baut Pembuangan Oli Slek / Dol - Salah satu problem yang suka bikin pusing adalah Baut Pembuangan oli Dratnya Dol / slek. jika pada mobil ini tidak perlu repot karena karter bisa dilepas dan terpisah dengan mesin. lain hal jika pada sepeda motor yang tomatis lubang baut oli itu terdapat pada blok mesin. ada beberapa cara yang bisa dilakukan diantaranya adalah membuat drat baru yang lebih besar, itupun jika situasi masih bisa diperbesar dan jika tidak bisa maka harus di las atau cor ulang dan otomatis turun mesin.

Cara lai yang bisa terapkan adalah cara sederhana yang bisa mensiasati keadaan ini yaitu dengan beberapa cara berikut ini.

cara mensiasati baud oli slek / dol :


Periksa kerusakan drat, apakah baut, atau lubang bautnya yang aus/slek
  • jika lubang baut yang slek, ganjal drat pake seng, atau kaleng, lilitkan seal tape (yang biasa dipakai di pipa paralon) di drat baut pembuangan oli cukup di bawah kepala baut saja.
  • jika baut rusak, ganti baud terlebih dahulu, kemudian lilitkan seal tape ( yang biasa dipakai di pipa paralon) pada drat baud, kemudian masukan baud, kencangkan secukupnya.
  • Kemudian amplas daerah seputar baud pembuangan oli supaya agak kasar. dan bersihkan dengan bensin sampai bersih dan kering.
  • ambil plastic steel, aduk, kemudian tutup daerah seputar baud dengan mengecornya pakai plastic steel.
untuk membukanya saat penggantian oli berikutnya, tinggal pukul ringan plastik steel yang sudah keras nanti juga akan retak, bisa juga tusuk pakai obeng dengan cara memukul obengnya. gampang kok, gak susah bersihin plastic stel yang sudah keras.

atau untuk sepeda motor bisa juga bikin plat penahan seperti gambar ini. 
Cara Mengatasi Baut Pembuangan Oli Slek / Dol

Nah selamat mencoba Cara Mengatasi Baut Pembuangan Oli Slek / Dol semoga bermanfaat dan terimakasih atas kunjungan anda.