Penyebab Aki cepat Rusak / Mati

Mechanic Onlines - Penyebab Aki cepat Rusak / Mati - Perangkat elektrik memang susah untuk diperkirakan umur pakainya, karena jika ada satu komponen dalam rangkaian bermasalah maka akan menyebabkan umur pakai komponen lainya menjadi pendek atau cepat rusak. contoh untuk aki / accu. umur aki bawaan mobil & motor itu beragam ada yang pendek dan ada juga juga bisa mencapai 3 tahun lebih. namun jika pada sistem pengisian bermasalah, bukan tidak mungkin aki baru tidak sampai 1 tahun udah mati. nah apa saja yang bisa menyebabkan Aki Boros atau Sering Rusak / Cepat Rusak.


Penyebab Aki cepat Rusak / Mati

Penyebab Aki cepat Rusak / Mati
  • Sistem Pengisian atau charge tidak normal.
Sistem pengisian tidak normal akan membuat kendaraan anda boros aki. nah bagaimana cara mengeceknya, anda harus cek pakai Avometer. lihat di Cara Cek Sistem Pengisian Aki.

  • Kualitas air aki jelek
Air aki atau Accu Zuur juga bisa menentukan keawetan aki. bagaimana tidak, ketika air aki sudah tidak dalam kondisi baik maka aki pun kan soak. 
  • Kebocoran arus listrik
Kebocoran atau ada arus yang keluar. biasanya ini terjadi bila Anda menggunakan lampu variasi, klakson variasi atau bisa juga alarm, itu akan membuat aki tekor lama-kelamaan. atau juga malah ada yang korslet. Kebocoran arus listrik bisa di periksa menggunakan Avometer atau Ampere Meter, caranya dlm kondisi mesin mati dan kunci kontak off, lepaskan kabel negatif dari baterai. Hubungkan jarum positif (+) amperemeter ke kabel massa dan jarum negatif (-) amperemeter ke terminal negatif (-) baterai. kemudian baca pada layar AVOmeter, maksimal kebocoran yang diperbolehkan adalah 0,1mA.
  • Pemakaian arus listrik berlebihan
Asesoris alay seperti TOA, lampu-lampu dan peralatan ALAY lainya akan membuat umur aki tidak tahan lama. karena akan menyebabkan pemakaian arus listrik berlebihan.

Jika aki anda mengalami gejala drop atau lemah jangan dulu dibuang,masih bisa diperbaiki kok. caranya lihat di Cara memperbaiki aki kering atau juga Cara memperbaiki aki basah.