Mechanic Onlines - Radiator merupakan salah satu sistem pendingin pada mesin, keberadannya sangat penting untuk proses mendinginkan mesin saat mesin hidup dan terjadi pembakaran. namun kadang raditor juga salah satu yang kurang diperhatikan oleh pemilik kendaraan. merawat radiator bukan hanya memastikan cairan pendingin tidak kurang saja, namun juga mengganti cairan pendingin yang kondisinya sudah buruk atau kotor. makanya ada istilah kuras radiator.
Menguras radiator itu ada dua cara, menguras hanya membersihkan dan mengganti cairan pendingin radiator dan menguras total dengan membongkar dan membersihkan kerak yang menyumbat pada elemen pendingin. nah untuk radiator yang menggunakan cairan khusus atau Radiator Coolant biasanya tidak akan menimbulkan kerak yang akan menyumbat saluran pendingin, namun beda dengan yang menggunakan air biasa. jadi jika radiator itu airnya keruh dan banyak kerak, maka saya sarankan untuk ke tukang kuras untuk dilakukan pembersihan menyeluruh pada saluran elemen pendingin. namun jika tidak parah, anda bisa menguras radiator dengan cara mudah berikut ini.
Cara Mudah Menguras Radiator
Berikut ini adalah cara mudah untuk menguras radiator yang bisa anda lakukan sendiri dirumah.
- Pastikan mesin dingin terlebih dulu, bahaya jika mesin panas.
- Buka tutup radiator atas.
- Buka sumbat radiator di bagian bawah radiator dan biarkan air keluar sampai habis berbarengan dengan kotoran dan kerak.
- buka kempis dan bersihkan juga kempis cadangan air radiator.
- Tutup kembali sumbat radiator bagian bawah radiator. dan pasang kempis atau tangki cadangan.
- Buka sumbat Katup pembuang udara untuk yang menggunakannya seperti Avanza dan Xenia. penampakannnya. tidak semua mobil menggunakan katup ini.
- Tuangkan atau masukan Cairan Pendingin lebih baik pake Cairan khusus atau Radiator Coolant sampai cairan meluber keluar dan tutup katup pembuang udara.
- Isi juga tangki cadangan.
- Pastikan cairan pendingin penuh pada radiator dan kemudian hidupkan mesin.
- setelah mesin di hidupkan dan lihat kembali ketinggian dan tambah jika kurang, pasang tutup radiator dan lihat cairan di tangki cadangan, isi jika kurang. biarkan mesin hidup beberapa saat sampai agak panas.
- setelah mesin dimatikan dan agak dingin, periksa kembali ketinggian cairan pendingin di radiator dan tangki cadangan, isi atau tambah jika kurang.
- ulangi langkah pengurasan jika ditemukan cairan pendingin masih kotor.
Bagaimana mudah bukan caranya, anda berminat mencobanya dirumah, selamat mencoba Cara Mudah Menguras Radiator dan semoga berhasil.