Mechanic Onlines - Ban adalah salah satu dari sekian komponen yang terdapat pada kendaraan baik itu mobil dan sepeda motor. jangan anggap remeh ban, ban bekerja dengan tugas sangat berat meladeni tenaga mesin untuk mendorong mobil dan memikiul beban diatas satu ton dalam kecepatan yang berfariasi. cengkaraman atau daya cengkram ban juga menjadi tolak ukur kualitas pengereman. punya rem pakem tapi ban tidak mencengkram juga sama aja bohong. nah makanya perhatikan kondisi ban untuk kenyamanan dan keamanan berkendara agar keselamatan diutamakan.
Ban yang meledak salah satu faktornya adalah mengisi angin dengan tekanan yang berlebihan yang ketika panas akan semakin naik tekanannya. makanya dalam hal pemilihan ban dan perawatan ban maka harus diperhatikan beberapa poin berikut ini.
Cara Memilih Ban dan Perawatan Ban
- Periksa angin secara berkala. Bila kurang, penambahan dilakukan. isi sesuai spesifikasi yang tertera di ban, dingin atau keadaan panas.
- Upayakan memakai ban dengan jenis dan konstruksi serta ukuran yang sama agar usia pemakaiannya imbang.
- Jangan memakai merek yang berbeda pada keempat roda. karena, dari segi desain berbeda. Jelas mempengarungi daya cengkeram.
- Ban berspesifikasi tubeless jangan dikasih ban dalam. Risikonya, saat melesat kecepatan tinggi temperatur akan cepat naik. Sebaliknya, bila spesifikasi mengharuskan pakai ban dalam, ukuran harus sesuai. jangan kurang/lebih, resikonya ban dalam terlipat atau terjepit dan bisa meledak.
Nah mulai dari sekarang jagalah keamanan berkendara anda dengan melakukan pemeriksaan ban dan pemilihan ban yang tepat agar kinerja dan daya cengkram ban menjadi maksimal. sekian Cara Memilih Ban dan Perawatan Ban semoga bermanfaat.