Rumus Hitung Mencari Kebutuhan Diameter Katup / Klep Motor

Mechanic Onlines - Rumus Hitung Mencari Kebutuhan Diameter Katup / Klep Motor - Bicara tentang modifikasi sepeda motor memang tidak ada habisnya. apalagi jika bicara pada sektor mesin. kalangan anak muda indonesia memang kreatif dalam hal modif dan korek mesin sepeda motor. banyak yang mengupgrede kapasitas mesin sepeda motor tunggangan mereka dari mulai kohar sampai bore-up dan stroke-up. nah pada modifikasi ekstrim, ubahan pada dapur pacu atau ruang bakar memang sering menuntut memperbesar diameter katup atau klep. makanya sudah bukan rahasia umum lagi jika banyak yang caplok klep sepeda motor lain yang lebih besar. klep honda sonic yang paling populer digunakan.

Rumus Hitung Mencari Kebutuhan Diameter Katup / Klep Motor

Rumus Hitung Mencari Kebutuhan Diameter Katup / Klep Motor

Ubahan pada klep atau katup perlu dilakukan untuk menunjang ubahan yang dilakukan pada bagian lain. nah, berikut ini ada rumus hitung untuk mencari kebutuhan besar diameter katup atau klep pada mesin motor. harus dihitung supaya klep tidak terlampau besar ataupun terlalu kecil.

Ada rumus untuk menghitung atau menentukan besar diameter klep atau katup sesuia kebutuhan spek mesin. rumus ini saya dapat hasil dari cari-cari di google. untuk mencari ukuran diameter ideal kleep in (masuk) yaitu : 45 s/d 50% X Diameter piston sedang untuk kleep ex (buang) yaitu : 80 s/d 85% X diameter Kleep Masuk. Nah mudah bukan. mungkin itu adalah cara mudah yang paling mendekati. apakah teman yang lain punya rumusan lain yang lebih pas. silahkan berbagi di komentar.

Semoga Rumus Hitung Mencari Kebutuhan Diameter Katup / Klep Motor bermanfaat dan terimakasih atas kunjungan anda.