Mechanic Onlines - Bagaimana cara menembus jalanan banjir menggunakan Mobil. dan bagaimana agar tidak mogok, apa saja yang harus diperhatikan untuk menghindari mesin mogok dan rusak. nah itu harus anda tahu jawabannya ketika anda hendak menembus banjir. memang terkadang kita tak punya pilihan untuk memaksa menembus jalanan banjir agar tidak terlambat sampai tujuan.
Berkendara menembus banjir memang penuh resiko, namun bisa anda minimalisir resiko tersebut dengan memperhatikan hal berikut ini.
Cara Menembus Jalan Banjir Agar Mobil Tidak Mogok
- Perhatikan Ketinggian atau kedalaman air tidak sampai merendam setengah bagian mesin. takutnya kipas radiator jika yang bukan elektrik, akan menyabet air dan bisa patah. dan jika yang elektrik maka akan konslet.
- Untuk beberapa jenis mobil seperti Truk Posisi rumah Filter udara lebih rendah dari mesin. copot filter udara dan copot selang manipold agar air tidak tersedot jika air diperkirakan merendam bagian tersebut.
- Beberapa jenis mobil lama seperti Daihatsu Zebra posisi distributor atau delco berada lebih rendah. patikan ketinggian air tidak sampai merendam komponen ini.
- Pacu mobil anda jangan terlalu lambat, namun juga jangan terlalu kencang. kenapa begitu, bertujuan agar air sedikit tersapu bemper dan mesin tidak mati yang akan membuat air masuk ke knalpot.
- Jika berhenti di tengah genangan air yang merendam knalpot. jika tidak ada pilihan, injak gas supaya RPM mesin agak tinggi.
Nah mungkin itu saja hal yang bisa anda perhatikan untuk meminimalisir resiko kerusakan. jika memang anda ragu dan terlihat air terlalu dalam, mending anda putar balik cari jalan lain.