Cara Menembus Jalan Banjir Agar Motor Tidak Mogok

Mechanic Onlines - Bagaimana cara menembus jalanan banjir menggunakan Mobil agar tidak mogok sudah saya tulis. lalu bagaimana jika menggunakan sepeda motor. sebetulnya pada dasarnya sama, namun pada sepeda motor itu lebih simpel. namun bukan berarti gak beresiko. jika memang anda memaksakan untuk menembus jalanan banjir, perhatikan hal berikut ini.

Cara  Menembus Jalan Banjir Agar Motor Tidak Mogok

    Cara  Menembus Jalan Banjir Agar Motor Tidak Mogok
  • Persiapkan beberapa hal seperti saya tulis di artikel sebelumnya Disini.
  • Ketika akan melindas jalanan banjir, yang perlu anda perhatikan adalah posisi kedalaman genangan air tidak sampai merendam komponen elektronik seperti CDI dll, dan juga tidak sampai merendam karburator dan filter udara.
  • Untuk busi pada motor bebek meski terendam akan aman jika anda lakukan pada point pertama.
  • Jangan melepas gas sampai posisi lansam jika mendadak anda harus berhenti di tengah genangan. tahan sedikit gas biar mesin gak mati dan knalpot gak kemasukan air.
Nah mungkin itu saja hal yang bisa anda perhatikan untuk meminimalisir resiko kerusakan. jika memang anda ragu dan terlihat air terlalu dalam, mending anda putar balik cari jalan lain.